Header Ads

test

Langsung ke Semifinal, Purworejo FC Jaga Asa di Temanggung


Terliput - Tim sepakbola kabupaten Purworejo menjaga asa untuk meraih tropi Popda Tingkat Karisedenan Kedu yang akan berlangsung 2 Maret 2019 di Kedu.

Hasil drawing cukup menguntungkan tim Beduk Pandawa, mengingat tim yang diwakili oleh kecamatan Kemiri ini langsung masuk ke semifinal karena hanya diikuti lima kabupaten saja. Juara bertahan tingkat provinsi Jateng kota Magelang tidak masuk dalam penyisihan ini dan langsung masuk putaran final di Semarang mengisi satu slot perwakilan dari karesidenan Kedu.

Hari Sabtu mempertandingkan Wonosobo vs Kebumen dimana pemenangnya akan melawan Temanggung di semifinal. Sedang Purworejo sendiri akan bermain sore harinya melawan Magelang FC. Babak final akan dilaksanakan pada hari Minggunya.

Secara matematis baik Purworejo maupun Magelang memiliki kans yang sama. Belum Satu hari hanya melakukan satu pertandingan. Meskipun keduanya buta kekuatan masing-masing. Dilihat dari hasil Popda tahun 2018 Magelang kalah tipis pada derby Magelang dengan skor 1-2. Saat itu kekuatan Magelang FC cukup tangguh karena dihuni 5 pemain SSB.

Baca : https://arwanovski.blogspot.com/2018/03/kota-magelang-tekuk-rival-sekota-2-1.html?m=1

Apabila kali ini siswa-siswa tersebut masih bertanding maka dapat dipastikan akan membuat repot laskar Purworejo. Butuh banyak stamina dan agresifitas untuk memenangkan laga besar ini.

Melihat statistik pada laga tingkat kabupaten sebenarnya Purworejo FC punya peluang besar untuk menggulung laskar Syailendra. Ada Arya striker haus gol, Catur yang lihai menggocek bola dan Safarudin yang kokoh di mistar gawang.

Agresifitas pemain depan Porjo sangat menjanjikan dengan 13 gol dan hanya kebobolan satu saja. Hasil ini setidaknya merupakan modal bagus bagi coach Agung SP dan Suroso Budi agar dapat menerapkan strategi yang sama pada laga Kedu asalkan gencarnya penyerangan tidak boleh melupakan barisan pertahanan.

Kejutan yang ditunggu sebenarnya siapa yang akan diturunkan di area tengah. Pos ininakan mendapatkan perlawanan yang sengit sebab Magelang punya punggawa tengah yang baik. Duel lini tengah inilah yang akan menentukan siapa yang berhak masuk ke final.

Kuncinya adalah bermain sabar dan penuh konsentrasi. Jangan ada celah lawan untuk melakukan tusukan sampai kotak pinalti. Halau bola pada duapertiga lapangan.

Bravo Porjo!